Pemilik website nikahsirri.com berinisial AW
ditangkap aparat kepolisian. Situs miliknya ramai diperbincangkan karena
melakukan lelang perawan dan kawin kontrak. Situs ini sudah diblokir oleh
Kementerian Komunikasi dan Informatika. AW menggunakan rumahnya di Perumahan
TNI AU di kota Bekasi sebagai kantor situs nikahsirri.com. Aris baru menempati
rumah ini enam bulan. Pada Minggu dinihari sekitar pukul 02.30 WIB Tim
Cybercrime Krimsus Polda Metro Jaya menangkap tersangka dugaan tindak pidana
ITE dan atau pornografi serta perlindungan anak.
Tetangga mengenalnya sangat tertutup dan
nyaris tidak bergaul di lingkungan. Warga hanya sempat mengetahui AW memiliki
sejumlah usaha di pulau Jawa.
Pada saat ditangkap, yang bersangkutan
mengakui perbuatannya dalam membuat dan memiliki website www.nikahsirri.com
yang mengandung unsur pornografi dan eksloitasi anak serta wanita. Polisi juga
menyita barang bukti berupa laptop, empat buah topi berwarna hitam bertuliskan
"Partai Ponsel," dua buah kaos berwarna putih bertuliskan
"Virgins Wanted," dan satu spanduk hitam bertuliskan "Deklarasi
Partai Ponsel Brutally Honest Political."
Tersangka akan dikenakan Pasal 4, Pasal 29 dan
Pasal 30 UU Nomor 44 Tahun 2008 tentang Pornografi serta Pasal 27, Pasal 45,
Pasal 52 ayat (1) UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang ITE.
"Sampai saat ini kami terus menggali
keterangan tahapan-tahapan dari tersangka Aris Wahyudi. Kalau yang ada sekarang
masih belum lengkap," ujar Direktur Reskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Pol
Adi Deriyan, di Mapolda Metro Jaya, Minggu , 24 September 2017.
Direskrimsus , Kombes Pol Adi Deriyan
menjelaskan, pihaknya baru mendapatkan sebagian informasi soal tahapan nikah
siri dari situs yang diluncurkan sejak 19 September 2017 itu. "Pertama,
orang yang mau masuk situs atau klien membayar Rp 100.000 yang ditransfer ke
rekening pemilik situs. Setelah itu akan diberikan username dan password untuk
mengakses data mitra atau orang yang dipilih untuk menjadi pasangan nikah
siri.”
Setelah itu, mitra yang memiliki nilai berupa
koin akan dipilih oleh klien. Jika klien suka maka dia harus membayarkan harga
mitra sesuai dengan koin yang tertera di situs nikahsirri.com.